Persekutuan Alumni “SEHAT BERSAMA HERBAL”

Persekutuan Alumni diadakan tanggal 14 Oktober 2021, dengan tema “ Sehat Bersama Herbal”. Jumlah alumni yang bergabung sebanyak 14 orang. Acara ini dilayani oleh dr. Prapti Utami dimana beliau adalah seorang tenaga pengajar di Herbal Medicine juga founder Herbal Medicine Class. Beliau menyampaikan bahwa untuk membantu menjaga kondisi tubuh, kita bisa memadukan pola konsumsi kita dengan ramuan herbal dengan takaran yang tepat dan dengan olah raga yang rutin tentunya. Walaupun sehat menggunakan bahan herbal bukanlah hal yang sederhana dalam pengolahannya, tetapi manfaat penggunaan obat Herbal sangat penting bagi tubuh kita. Setelah penyampaian materi dari kak Prapti, sesi tanya jawab pun dimulai dan mereka bertanya terkait penyakit yang mereka alami dan kak Prapti menjawab dan juga memberikan takaran penggunaan obat Herbal sesuai apa yang mereka alami. Semoga melalui kegiatan PA alumni dengan tema “ Sehat Bersama Herbal “ dapat bermanfaat bagi kakak-kakak alumni.