Perayaan Natal Perkantas Kalteng 2021

Perayaan Natal Perkantas Kalimantan Tengah diadakan tanggal 11 Desember 2021 dengan tema “Natal Meningkatkan Kegigihan Iman“. Jumlah peserta yang bergabung dalam acara natal tahun ini sebanyak kurang lebih 75 orang. Natal ini dilayani oleh Kak Budianto Napoh. Kak Budi menyampaikan bahwa kisah natal memiliki background yang kelam, yaitu ada krisis dan pergolakan iman. Maka dari itu, krisis dan pergolakan iman yang kita alami saat ini mendorong kita untuk mengandalkan Tuhan dengan gigih. 

Setelah firman Tuhan disampaikan, acara dilanjutkan dengan perayaan HUT Perkantas ke-16 tahun. Dalam acara HUT, dua orang kakak alumni, yaitu Bang Luhut dan Kak Setri menyampaikan kesaksian mengenai pengalaman apa yang mereka dapat saat melayani di Perkantas. Keduanya merupakan saksi sejarah di awal-awal pelayanan ini dirintis di Kalimantan Tengah. Kiranya melalui kesaksian yang disampaikan oleh kakak-kakak alumni dapat menolong peserta natal memiliki semangat dalam melayani.

Setelah itu, acara hari ini dilanjutkan dengan pelantikan BPP yang dilantik oleh perwakilan Badan Perkantas Nasional, yaitu kak Budianto Napoh. BPP yang dilantik ada 7 orang. Kiranya kakak-kakak BPP dapat menjalankan tanggung jawab mereka sebagai BPP di Perkantas Kalimantan Tengah.

Setelah semua acara selesai sie acara mengumumkan pemenang lomba tiktok dimana ada tiga kelompok yang berhasil memenangkan lomba. Pemenang lomba tiktok diberi hadiah berupa e-money.

Demikian acara natal, HUT dan pelantikan, kiranya melalui acara ini peserta dapat memperjuangkan iman dan menjalankan tanggung jawab pelayanan.

Bonus: pujian natal dari komponen PMK dan PAK Perkantas Kalteng, saksikan di video berikut ini 

Hari Doa Puasa Nasional Perkantas Kalteng 2021

Hari Doa Puasa Nasional Perkantas Kalimantan Tengah tahun 2021 ini dirayakan tepat pada hari kemerdekaan Republik Indonesia, 17 Agustus 2021. “Ratapan Bagi Negeri: Berapa Lama Lagi, TUHAN?” merupakan tema besar HDPN kali ini. Adik-adik siswa, mahasiswa serta kakak-kakak alumni bersama-sama berpuasa dari pukul 09.00-18.00 WIB. Doa dipanjatkan terutama untuk kondisi bangsa dan negara di tengah pandemi yang tentu mempengaruhi berbagai sektor: politik, hukum dan keamanan, kemaritiman dan investasi, pembangunan manusia dan kebudayaan serta perekonomian.

Secara khusus, dalam HPDN ini semua komponen juga mendoakan kesehatan tenaga kesehatan dan seluruh masyarakat yang terdampak covid. Doa ini dipimpin oleh Kak Chika, Kak Teki dan Kak Lala.

Mas Yohanes yang berbagi dalam sesi renungan juga mengingatkan semua komponen agar terus berdiri menjadi tiang pendoa bagi bangsa Indonesia. Meskipun belum terlihat perubahan di bangsa ini, namun setidaknya kita dibentuk menjadi pribadi yang terus menaruh pengharapan kepada Tuhan. 

Untuk menambah keakraban, acara ini ditutup dengan games ringan berhadiah pulsa Rp 50.000 bagi pemenang games dan peserta dengan kostum terunik.

 

Natal Perkantas Kalteng- Iman, Pengharapan dan Kasih (Matius 1:18-25)

Bersyukur untuk kasih setia dan pemeliharaan-Nya di dalam hidup kita. Kita masih diberi nafas kehidupan sampai hari ini dan kita dapat bertemu secara virtual untuk merayakan Natal Keluarga Besar Perkantas Kalimantan Tengah Tahun 2020.

Kelahiran Yesus bukan hanya menjadi wujud akan Firman yang menjadi manusia, tetapi kelahiran-Nya telah menjadi Terang yang bercahaya di dalam kegelapan serta memberi kita iman, hidup yang penuh harapan dan kasih yang tanpa batas. Selamat Natal dan menyongsong Tahun Baru untuk kita semua.Imanuel Allah beserta kita. Amin.